Asia,  Thailand

Akhir Pekan di Pulau Phuket Thailand, Diving, Belanja dan Menikmati Pantai yang Indah

Pulau Phuket, terletak di sebelah selatan Thailand. Salah satu pulau terbesar yang merupakan penghubung dengan pulau-pulau di sekitarnya. Antara Phuket dan Peninsula dihubungkan oleh Jembatan, ada juga ferry yang terhubung dengan Pulau Phi-Phi dan Rai Lai.  Teman Liburanpintar memerlukan setidaknya 3 sampai dengan 4 hari untuk menikmati liburan di Phuket. Daerah dengan pantai-pantai yang indah ada di bagian pantai Barat pulau Phuket. Mulai dari Pantai Sala, Bang Tao, Surin, Kamala, Patong, Karon dan Kata. Teman Liburanpintar bisa memilih akomodasi di sekitar pantai-pantai tersebut tergantung dengan selera, budget dan keinginan teman-teman.

Itinerary untuk jalan-jalan di Phuket dapat dilakukan seperti ini:

Hari ke-1: Berkeliling melihat kota-kota di pinggir pantai mulai dari Pantai Sala, Bang Tao, Surin, Kamala, Patong, Karon dan Kata.

 

Relaksasi di Pantai Surin

 

Pemandangan kota Patong

 

Pemandangan Patong, klub area di malam hari

 

Coca cola ditulis dengan huruf Thai

 

Hari ke-2: Hari ini teman Liburanpintar bisa melakukan trip harian ke Pulau Phi Phi besar atau Phi Phi Kecil, atau ke Pulau James Bond dan lain-lain

 

Perjalanan ke Maya Beach yang terkenal di Film Beach Leonardo di Caprio

 

Berenang dari gua ini, langsung terhubung dengan Maya Beach di bagian belakang batu ini

 

Pantai-pantai di Pulau Phi-Phi

 

Hari ke-3: Hari ini teman Liburanpintar diajak bersantai di pantai-pantai di Phuket. Menikmati pemandangan dari point view atau hanya Sun-bathing di salah satu pantai yang teman Liburanpintar inginkan.

 

Pemandangan Pantai Kamala dari kejauhan

 

Sun bathing dan relaksasi di Pantai Kamala

 

Hari ke-4: Hari ini teman Liburanpintar bisa berelaksasi lagi atau melakukan day trip atau diving trip ke Pulau Similan dan Surin, Pulau Rachai Yai, atau pulau-pulau lain. Di artikel lain nanti teman Liburanpintar bisa membaca Liveaboard Diving Trip ke Similan dan Surin National Park.

 

Pulau di Similan National Park

 

Diving di Similan

 

Diving di Pulau Rachai Yai

 

Untuk liburan tanggal 16-19 Agustus 2018, Liburanpintar menulis contoh tiket pesawat dan hotel sbb:

Tiket pesawat Jakarta – Phuket pp, kira-kira 3 juta per orang.

 

Ditambah dengan hotel kira-kira 1,2 juta untuk 3 malam bisa dipesan dengan booking.com atau airbnb sbb:

 

Tempat-tempat yang bisa dikunjungi di Phuket serta rekomendasi restoran-restoran di Barcelona dapat dilihat sbb: Sightseeing di Phuket dan sekitarnya:

 

Salam Liburanpintar, Liburan Hemat dan Menyenangkan!!!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *